Sunday 25 May 2014

Kamen Rider Sigurd (Armored Rider Sigurd)

 http://fsm.vip2ch.com/-/hirame/hira027691.jpg

Kamen Rider Sigurd atau Armored Rider Sigurd, salah satu Armored Rider di serial Kamen Rider Gaim dengan motif pasukan perang Viking yang menggunakan Cherry Energy Lockseed untuk Armornya.

Sid, yang dikenal sebagai penjual Lock Seed untuk dimainkan di Invess Game oleh Beat Rider ini merupakan salah satu Armored Rider di serial Kamen Rider Gaim, dialah Armored Rider Sigurd. Sid memiliki kepribadian serakah, licik, egois dan seorang penghianat. Ia menjadi musuh dalam selimut bagi Yggdrasil, bahkan untuk memenuhi ambisinya mendapatkan kindan no kajitsu (buah terlarang) dia bersama Sengoku Ryouma dan Yoko Minato sanggup mengalahkan Takatora Kureshima, setelah itu menghancurkan portal yang menahan Crack tetap terbuka yang di bangun Ryouma. Namun akibat ambisinya itu, Sid tewas di tangan Roshuo.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhuH9p_IiDYVKgNfl4Dll0k7Eg5YpIOw75cn6-0UR6H6a6IJuTX0K264ZRmRKRaIhgUKK1t3WXqklW1c-UqVQ7MGZ1ktzWnIxp-MQ8rxXBaZckNH-c8HECoRHgP0Kf4LNyGggcIgc11nOw/s1600/Screenshot_2014-02-10-18-43-24.pngGenesis Driver, merupakan alat untuk berubah ciptaan Sengoku Ryouma. inilah alat yang digunakan Sid untuk menjadi Armored Rider Sigurd, dengan lock seed kelas S dimana Lockseed ini tidak dapat digunakan di Sengoku Driver kecuali memiliki Plate khusus seperti yang Kazuraba Kouta gunakan. Armored Rider Sigurd biasa menggunkan Cherry Energy Lockseed untuk berubah.

Senjata dan kendaraan yang Armored Rider Sigurd gunakan yaitu Sonic Arrow, Sid Lockseed dan Rose Attacker.

Sonic Arrow adalah senjata yang lumrah bagi mereka yang menggunakan Lockseed kelas S, berbentuk panah yang terdapat bagian tajam untuk menebas lawan di bagian depan busurnya, akurasi Sonic Arrow ini sangat baik terlihat bagaimanapun pose yang digunakan untuk memanah lawan, anak panah selalu tepat ke arah yang menjadi sasaran.

 http://img4.wikia.nocookie.net/__cb20140104233524/kamenrider/images/8/88/Sonic_Arrow.png

Sid Lockseed, Lock Seed yang memiliki inisial S ini digunakan Sid untuk mengontrol/mengendalikan Suika Lockseed tanpa awak.

http://media.tumblr.com/1798ab0cd38129c3a25a62587bb35a60/tumblr_inline_mv4r8513kY1qk32ya.png

Rose Attacker, merupakan kendaraan yang berasal dari Lock Vehicle, kendaraan wajib yang digunakan Armored Rider untuk masuk ke Hutan Helheim.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjv0D3mbQsFX2r_UdNs3SHbBLtHAP9B28BpkZuqKD2CClL5MXcweGDby53ua08VOyJxXOIcZtBAovbuolva_1PWw1X4kjXKX3nru39SOa3NPElR4TNcqDK1z1L0wiDSRKpI7FAbirlYnQ55/s1600/Rose.png

No comments:

Post a Comment