Tuesday, 16 July 2013

Jersey AC Milan 2013-2014

https://pbs.twimg.com/media/BOaBtnHCcAAp9zf.jpg

Akhirnya AC Milan meluncurkan jersey untuk season 2013-2014 yang telah diresmikan. 3 jersey ini akan mengiringi Milan musim ini, Jesey ketiga (3rd) adalah jersey yang terlebih dahulu diperkenalkan dan langsung dipakai pada season lalu ketika AC Milan menjamu AS Roma di San Siro, Jersey kali ini bukan lagi Hitam, melainkan berwarna Emas, keren sih hehe jadi pengen langsung beli.

Sementara Jersey Away diperkenalkan pada tanggal 11 Juli kemarin, di Jersey ini ada motif warna khas dari bendera Italia yaitu Merah, Putih dan Hijau pada bagian dada, jersey ini juga terlihat lebih baik dari jersey away musim lalu.

Terakhir Jersey utama AC Milan (home Jersey) yang baru-baru ini diperkenalkan. Pada jersey ini terlihat lebih modis dengan V-neck plus motif bendera Italia dan warna merah Hitam, garis emas pada bagian bahu hingga lengan (garis adidas) dan di jersey ini garis hitam dan merah lebih banyak dari musim lalu dengan garis hitam kecil di setiap garis merah menjadikan Jersey ini lain dari biasanya. semoga AC Milan musim ini sukses meraih gelar Serie-A, UCL dan Copa Italy. Forza Milan #weareacmilan.

No comments:

Post a Comment